some_text


Apakah Partai NasDem itu ?
Partai NasDem adalah alat perjuangan baru agar demokrasi di Indonesia menemukan kesejatiannya, dan bukan sekedar praktek formal prosedural semata.  Demokrasi harus berujung pada peningkatan kesejahteraan rakyat.  Tanpa menjadikan rakyat sejahtera, demokrasi ibarat pohon yang berbunga tetapi tanpa buah,  Indah dipandang tapi tidak dapat dinikmati.  Demokrasi yang menghasilkan kekacauan juga bukanlah tujuan Partai NasDem.

Mengapa memilih bentuk Partai ?
Partai Politik di era reformasi memiliki kewenangan yang sangat besar, sesuatu yang wajar di negara Demokrasi.  Dengan kewenangannya yang demikian besar itu didirikanlah Partai nasDem.   Tugas Partai NasDem adalah mencarikan bagi negara dan rakyat putra-putri terbaik untuk menduduki jabatan-jabatan politik dan pejabat-pejabat negara secara konstitusional.  Partai bukanlah organisasi elitis. Kehadiran Partai NasDem untuk memberi ruang sepenuhnya bagi partisipasi masyarakat secara luas.  Siapapun dia, tukang becak,petani, buruh, pedagang, akademisi, politisi, pemuka agama, tua, muda, bisa berada didalamnya.

Apa alasan pendirian Partai NasDem ?
Pasca reformasi khususnya setelah amandemen terhadap UUD 1945, maka dirasakan dan terkesan adanya pemberian kewenangan besar kepada Partai Politik.  Kewenangan tersebut hampir menyentuh seluruh aspek kehidupan, seperti keterlibatan pada satuan 3 hak budget, pemberian pertimbangan / persetujuan legislatif pada hampir semua pengisian jabatan publik yang diatur dalam Undang-undang.   Disisi lain terabaikannya fungsi pendidikan dan fungsi rekruitmen politik oleh Parpol, yang dengan begitu saja tumbuh menjadi pragmatisme parpol.  Ketika UU Parpol Nomor 2 Tahun 2011 melahirkan norma bahwa hanya partai politik yang sudah berdiri paling lambat 2,5 tahun sebelum Pemilu yang dapat menjadi peserta pemilu, dengan semangat dan kesadaran akan cita-cita Restorasi, maka Partai NasDem didirikan sebagai TOOLS POLITIK untuk dapat terus melakukan gerakan perubahan.  Kehadiran Partai NasDem mendapat sambutan antusias dari masyarakat, karena seolah menjadi "Oase " politik bagi masyarakat,  mereka seolah menemukan jalan alternatif ditengah kebuntuan melihat masa depan bangsa ini.

Apa Visi Partai NasDem ?
Visi Partai NasDem adalah mengembalikan tujuan bernegara yang termaktub dalam Pembukan UUD 1945 yakni Negara yang Merdeka, Bersatu, Berdaulat, Adil dan Makmur.

Apa Misi Partai NasDem ?
Misi Partai NasDem adalah menggalang kesadaran dan kekuatan masyarakat untuk melakukan Gerakan Perubahan melalui Restorasi Indonesia.   Restorasi Indonesia adalah gerakan memulihkan, mengembalikan, serta memajukan fungsi Pemerintahan Indonesia kepada cita-cita Proklamasi 1945, yaitu melindungi segenap Bangsa Indonesia, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia.

Kapan Partai NasDem berdiri ?
Partai NasDem berdiri di Jakarta pada tanggal 26 Juli 2011.

Apa Lambang Partai NasDem ?
Lambang Partai NasDem adalah rotasi biru yang dibalut dengan warna jingga bergestur memeluk.   Lambang yang dibuat sederhana dengan mewakili semangat perubahan, serta mudah untuk diingat dan digambar sebagai simbol gerakan perubahan.

Apa arti lambang Partai NasDem ?
Rotasi biru merupakan simbol perputaran yang dinamis sebagai semangat dan harapan baru, keterbukaan, ketegasan, yang memiliki tujuan yang nyata. Gestur jingga memeluk adalah lambang dari kebersamaan, keutuhan dalam bergerak dan semangat pembaruan yang siap menampung aspirasi zaman.

Dimana Partai NasDem berkedudukan ?
Partai NasDem berkedudukan dimana-mana, di kota, di Desa, di Pabrik, di Majelis Pengajian, di kampus,diluar Negeri, dan dimana saja gelora perubahan diserukan.   Itulah barisan pendukung Partai NasDem. Jakarta hanya menjadi titik koordinasi dari jutaan titik yang akan menjadi busur panah Gerakan Restorasi Indonesia.

Siapa saja anggota Partai NasDem ?
Rakyat Indonesia yang berumur 17 Tahun atau sudah menikah dan mengisi Formulir Partai NasDem. NasDem adalah partai yang terbuka bagi siapa saja.  Setiap insan yang bergetar hatinya mendengar Gerakan Perubahan maka dialah anggota, simpatisan, sahabat, kawan seperjuangan, serta pembela partai NasDem.

Apa yang membedakan Partai NasDem dengan partai lain ?
Partai NasDem mengusung gagasan Restorasi Indonesia dan mempromosikan cara-cara baru dalam berpartai.  Partai NasDem  menghimpun kaum muda pergerakan (aktivis) yang membawa harapan baru dan tidak mewarisi dosa dan beban status quo.  Partai NasDem juga bukanlah partai masa lalu yang hanya bicara masa lalu, melainkan partai masa depan yang akan selalu hadir 24 jam ditengah masyarakat,  bukan jenis partai yang hadir hanya saat menjelang Pemilu.

Apa itu cara baru berpartai yang dipromosikan NasDem ?
1. Memastikan bahwa NasDem tidak mendasarkan interaksinya pada pola transaksional dan tidak akan berkompromi dengan hal itu.
2. Mengembangkan keterbukaan mekanisme partai dan menggunakan merit sistem termasuk penggunaan pola talent scouting dalam melakukan rekruitmen.
3. Mengembangkan diri sebagai Partai Modern berbasis anggota yang terukur dan terkelol, bukan sebagai partai pengurus yang memberi hak-hak istimewa HANYA untuk pengurus.
4. Membuat kontrak politik dengan semua anggota dan kader partai yang mengisi jabatan publik untuk tidak melakukan tindakan korupsi dan tidak melakukan hal-hal yg melanggar etika, moral dan azas kepantasan.
5. Mengembangkan pola pengakuan prestatif terhadap kinerja individual dan kolektif, yakni dengan mengkonversi prestasi pada Pemilu sbg dasar HAK SUARA dalam pengambilan keputusan di internal partai.
6. Menerapkan pola kepatutan dalam proses kontestasi politik dengan menerapkan bahwa Partai NasDem hanya akan ikut dalam pengusungan calon, baik dalam pilpres, pilkada, hanya jika NasDem berada pada posisi 3 (tiga) besar dalam raihan suara pada Pemilu Legislatif.


    Blogger Comment
    Facebook Comment